Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 penyebab Wifi tidak muncul di lap top

 

5 penyebab Wifi tidak muncul di lap top

Saat sedang asyik berselancar di internet, terkadang terdapat kendala seperti WiFi tidak muncul di laptop yang pastinya membuat jengkel. Tentunya hal tersebut disebabkan oleh banyak hal dan pengguna laptop harus mengetahui penyebabnya.

Maka dari itu, nantinya pengguna akan mengetahui pelbagai penyebab WiFi yang tidak muncul pada ulasan di bawah. Pengguna akan lebih mempersiapkan banyak hal agar tak terjadi lagi kendala. Mari simak pelbagai penyebabnya berikut:

1. Salah SSID dan Password WiFi

Penyebab WiFi tidak muncul di laptop yang pertama adalah kesalahan dalam memasukkan SSID beserta password WiFi. Pastikan untuk mengecek nama WiFi atau SSID sebelum mengkliknya. Kemudian lihat penulisan kata sandinya terlebih dahulu untuk meminimalisir kesalahan.

Biasanya pada suatu area terdapat beberapa WiFi, pengguna harus cermat memilih WiFi yang akan digunakan. Kesalahan dalam memilih juga akan menimbulkan kesalahan. Maka dari itu, masukkan SSID dan kata sandi dengan teliti dan benar.

2. Terdapat Gangguan pada Koneksi Internet

Penyebab keduanya dan juga merupakan masalah umum yang sangat sering terjadi adalah adanya gangguan pada koneksi internet. Gangguan tersebut seperti keadaan seperti mati lampu yang menyebabkan koneksi jaringan internet pada WiFi terputus.

Hal tersebut membutuhkan waktu beberapa menit agar WiFi bisa digunakan lagi secara normal. Pengguna tak perlu khawatir terdapat kerusakan dikarenakan jaringan WiFi perlu melakukan refresh sebentar agar kembali normal.

Kemudian pada momen seperti terjadinya konsleting pada listrik pun akan mempengaruhi kinerja WiFi. Saat cuaca sedang tidak baik, persiapkan kuota data agar bisa melakukan tethering ke PC atau laptop.

3. DNS atau Proxy Bermasalah

Masih dengan ulasan mengenai penyebab WiFi yang bermasalah, pengguna juga harus memperhatikan DNS atau proxy pada pengaturan WiFi. Hal tersebut kerap menjadi masalah ketika pengguna tak menggunakan DNS atau proxy bawaan dari ISP.

Hal ini harus diperhatikan dengan baik oleh pengguna agar tidak mengulangi kesalahan yang sama. Penggunaan proxy di luar dari yang telah ditetapkan oleh penyedia jaringan tidak diperbolehkan. Jika dilanggar tentu WiFi tak akan bekerja dengan baik.

4. Sistem Operasi Mengalami Kerusakan

Penyebab yang keempat adalah adanya kerusakan pada sistem operasi yang digunakan. Jika masalah tersebut muncul, hal yang harus dilakukan adalah dengan melakukan muat ulang pada laptop. Pengguna harus menginstal ulang sistem operasi jika ada masalah.

Sistem operasi yang baru akan dapat menyegarkan kembali jaringan WiFi yang terkendala. Pengguna bisa mengunduh sistem operasi versi terbaru di website resminya agar mengantisipasi kendala di kemudian hari.

Laptop kemungkinan sudah memerlukan update terbaru dan pengguna harus melakukannya dengan segera. Jika tidak dilakukan dengan segera, maka akan menurunkan kinerja yang lainnya. Maka dari itu, tak boleh meremehkan penyebab yang satu ini.

5. Firewall atau VPN Terkendala

Penyebab yang terakhir berikut dikarenakan oleh adanya program firewall pihak ketiga dan juga penggunaan VPN. Terkadang jaringan internet asing akan menyebabkan terhambatnya WiFi yang tak muncul di laptop. Langkah tepatnya adalah dengan mematikan keduanya.

Acapkali penggunaan VPN akan terdeteksi sebagai jaringan yang tidak wajar, sehingga WiFi tidak akan tanggap dalam merespon perintah. Akan lebih baik jika pengguna tidak menggunakan bantuan firewall atau VPN dalam penggunaan di internet.

Demikian ulasan mengenai lima penyebab WiFi tidak muncul di laptop yang bisa diketahui oleh pengguna. Usai mengetahuinya, pengguna bisa mengantisipasi hal tersebut agar tak terulang kembali dan tahu cara mengatasinya.

 

Posting Komentar untuk "5 penyebab Wifi tidak muncul di lap top"